Warga Sagalaherang Tergolek Lemas Derita Kanker Usus, Kadinkes Subang, Hingga Ketua Parpol Caleg dan Pengusaha Mulai Salurkan Bantuan untuk Ika Kartika
XPOSNEWS, SUBANG – Ika Kartika (41) warga Desa Sagalaherang Kaler Kecamatan Sagalaherang menderita Sakit Kanker Usus yang dideritanya sudah bertahun-tahun tak kunjung sembuh.
Sekalipun dirinya rutin berobat di RS.Siloam Purwakarta, namun pihak medis belum bisa berbuat banyak untuk mengobati sakitnya tersebut hal tersebut dikarenakan kondisi fisik Kartika yang semakin lemas dan kurus akibat tak masuk makanan.
Dengan kondisi seperti itu, Kartika seharusnya menjalani kemoterapi, namun hal tersebut belum bisa dilakukan oleh tim medis yang menanganinya.
Sementara itu untuk saluran pembuangan juga dibuat di samping perut bagian kanan akibat kondisi usus menuju ke anus sudah rusak.
Derita Kartika semakin bertambah, selain menderita kanker usus kronis, dirinya juga baru 12 hari ini diceraikan oleh Suaminya dan Kartika dikembalikan ke keluarganya dan untuk sementara tinggal sama bibinya. Sementara ketiga anaknya dibawa oleh mantan suaminya.
Untuk membantu menyemangati dan penanganan penyakit Kartika, sejumlah pihak mulai dari tokoh politik, Ketua Parpol hingga Caleg dan kepala Dinas, serta Ikatan Dokter Indonesia Kabupaten Subang datang menjenguk Ika Kartika
Sementara itu kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Subang dr. Maxi disela-sela kunjungannya, Jumat(22/12/2023) mengatakan, kegiatan tersebut merupakan kolaborasi antara Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Subang dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Subang, Puskesmas Sagalaherang dan Pemerintah Desa (Pemdes) Sagalaherang Kaler.
Menurut dr Maxi, S.H, M.HKes, pihaknya mengunjungi Ika Kartika yang mengalami kanker usus yang sepertinya sudah menyebar di perut, tapi dari rumah sakit (RS) Siloam sudah ada tindakan, sementara pembuangan kotorannya melalui perut.
“Kondisi ibu Ika kurang stabil, kondisi badannya sangat kurus. Jadi, dokter menunda dulu yang namanya kemoterapi, tapi saya berharap tetap semangat makan bergizi agar kondisi tubuh naik, sehingga kemoterapi bisa dilanjutkan,” ucapnya.
Ketua IDI Kabupaten Subang ini berharap kemoterapi harus bisa dilaksanakan karena itu adalah anti kanker.
“Tidak ada jalan lain untuk anti kanker selain melakukan kemoterapi. Kita support semuanya,” ucapnya
Ia pun menegaskan terkait dengan kebutuhan dasar kesehatan atau emergency dititipkan kepada Kepala Puskesmas Sagalaherang dr Fani Gunawan.
“Kita harus semangat dan optimis, karena masih ada peluang ibu Ika ini untuk sembuh,” katanya.
Sementara itu, Kepala Desa Sagalaherang Kaler Lilis Mardiana menyampaikan terima kasih kepada dr Maxi, S.H, M.HKes dan dr Fani Gunawan, serta para tokoh politik,y hingga Pengusaha tadi juga silih berganti berdatangan menjenguk Ika Kartika.
“Saya pun mengucapkan terima kasih atas bantuan-bantuan yang diberikan pak dr Maxi dan tadi juga ada Pak Eep Hidayat Ketua Nasdem Subang, H. Dadang Subagia dari KCP dan semuanya yang sudah memberikan bantuan dan support untuk Kartika. Mudah-mudahan dengan adanya bantuan ini bisa meringankan beban warga Kartika yang saat ini dalam.leadaan sakit parah dan hanya tergolek lemas di kasur,” ujarnya.
Dalam kunjungannya tersebut, Kadinkes Subang memberikan bantuan bersama keluarga besar IDI Subang kepada Ika Kartika dan keluarga, bantuan tersebut berupa sembilan bahan pokok (sembako), nutrisi, dan uang tunai. Bantuan tersebut disambut antusias dan haru pihak keluarga dan Ika Kartika.(*)